Komisi C DPRK Sabang Lakukan Kunjungan Kerja ke Dispar B. Aceh

Rabu (03-04-2021), anggota Komisi C DPRK Sabang melakukan kunjungan kerja ke Kota Banda Aceh. Pertemuan tersebut berlansung di Rumoh Budaya. Kedatangan ketua komisi C beserta rombongan disambut langsung oleh Kadispar Kota Banda Aceh Iskandar, S.Sos, M.Si beserta jajarannya.

Dalam kunjungan ini, anggota komisi C DPRK Sabang ingin melakukan study banding dengan Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh tentang peningkakan PAD sektor pariwisata dalam masa pandemi. Kota Sabang ingin mencontoh Kota Banda Aceh khususnya dalam bidang pariwisata agar pendapatan daerah meraka semakin meningkat.

Pada kesempatan ini, Kepala Dinas Pariwisata Iskandar, S.Sos M.Si memaparkan berbagai cara yang dilakukan Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh dalam meningkatkan PAD Kota Banda Aceh 2021 melalui sekor pariwisata, yaitu melalui pendapatan pajak Hotel dan restoran. Hal tersebut tidak luput dari promosi pariwisata Banda Aceh untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, dimana pada tahun 2020 pariwisata Banda Aceh khususnya lumpuh total. Pergerakan peningkatan jumlah kunjungan wisatawan 2021 diharapkan dapat menjadi salah satu faktor peningkatan PAD Kota Banda Aceh.