Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh, Ikatan Agam Inong, Serambi Indonesia Audiensi dengan Pj Walikota dalam Rangka Persiapan Pemilihan Agam Inong 2024
BANDA ACEH (29/05/2024) – Kadispar Kota Banda Aceh dan pengurus Agam Inong melakukan audiensi dengan Pj Walikota Banda Aceh, Amiruddin, S.E, M.Si, di Pendopo Walikota. Audiensi ini dilakukan dalam rangka membahas persiapan pelaksanaan Pemilihan Agam Inong Banda Aceh periode 2024.
Ketua Agam Inong Banda Aceh periode 2024-2026, Teuku Dodi Alfayet, menjelaskan tentang agenda dan tahap pemilihan Agam Inong. Ia meminta dukungan dan perhatian dari Pemerintah Kota Banda Aceh agar proses pemilihan dapat berjalan dengan lancar dan aman.
Menanggapi hal tersebut, Pj Walikota Kota Banda Aceh menyambut baik rencana pemilihan Agam Inong yang baru.
“Pemerintah Kota Banda Aceh siap memfasilitasi dan mengawal proses pemilihan Agam Inong Banda Aceh 2024. Kami berharap Agam Inong Banda Aceh ini dapat menyukseskan juga PON XII yang diselenggarakan September 202. Pemilihan ini dapat menjadi ajang untuk mempromosikan tradisi, budaya dan kuliner kepada turis domestic maupun luar negeri,” tegas Amiruddin.
Dalam audiensi tersebut, Kadispar Kota Banda Aceh, Said Fauzan, S.STP, M.A juga membahas berbagai persiapan teknis terkait pelaksanaan tersebut dan acara pemilihan Agam Inong Banda Aceh juga bekerjasama dengan Serambi Indonesia.
Perwakilan dari Serambi Indonesia, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan konsep acara yang akan memadukan unsur budaya Aceh dengan tren hiburan masa kini.
“Kami berkomitmen untuk menghadirkan Pemilihan Duta Wisata Banda Aceh 2024 sebagai sebuah event besar yang menghibur sekaligus mengedukasi masyarakat tentang kekayaan budaya dan pariwisata Kota Banda Aceh,” terangnya .
Semua pihak sepakat untuk terus berkoordinasi agar pemilihan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Pemilihan Agam Inong Banda Aceh rencananya akan digelar pada pertengahan tahun 2024 mendatang. Agam Inong merupakan organisasi yang mewadahi pemuda Banda Aceh dalam menyuarakan aspirasi dan mempromosikan pariwisata Kota Banda Aceh.